Mesin Penjual Kopi Canggih Hadirkan Suasana Kafe Sungguhan

3/15/2015 12:20:00 AM 0 Comments

Barcelona - Mesin penjual minuman kopi sudah hadir di berbagai tempat. Pembeli tinggal memasukkan uang, memilih kopi sesuai selera dan jadilah. Namun mesin penjual kopi buatan Intel ini menghadirkan pengalaman yang jauh lebih menyenangkan.

Di ajang Mobile World Congress 2015 di Barcelona, Intel memamerkan mesin penjual kopi canggih yang dibuatnya berkolaborasi dengan restoran kopi Costa. 

Mesin itu memiliki layar sentuh definisi tinggi 27 inch. Di layar inilah, calon pembeli dapat membeli sekaligus meracik kopi kesukaannya.

Canggihnya lagi, si mesin punya semacam sensor sehingga bisa mengenali kalau ada orang yang sedang berdiri di depannya. Tak hanya itu, ia juga tahu apakah orang itu pria atau wanita dan berapa kira kira usianya.

Berdasarkan analisis tersebut, si mesin akan menampilkan pilihan kopi yang kira-kira sesuai di layar. Pembeli dapat pula memilih rasa tambahan seperti vanila atau karamel.




Tidak sampai di sini saja, mesin kopi yang ditenagai prosesor Intel i7 ini mampu menghadirkan suasana layaknya kafe kopi sungguhan. Ya, dalam proses pembuatannya, akan terdengar suara seperti orang sedang meracik kopi. Ada suara air dituang dan sebagainya. Juga ada lantunan lagu lembut yang terdengar. 

Alhasil, pembeli pun tak bosan menunggu sampai kopi selesai dibuat. Sudah begitu, harum aroma kopi pun menyebar ke udara. Sesaat kemudian, kopi pun jadilah dan siap dinikmati.

Pengelola mesin yang satu ini juga akan dimudahkan. Sebab ia akan diberi peringatan secara otomatis jika ada bahan yang sudah menipis, misalnya kalau gula sudah menipis. 

Mesin kopi canggih dan unik tersebut saat ini sudah dipasang di berbagai negara. Di Inggris misalnya, kabarnya sudah tersedia di ribuan lokasi.

0 komentar: